Without you
There'd be no sun in my sky
There would be no love in my life
There would be no world left for me
There'd be no sun in my sky
There would be no love in my life
There would be no world left for me
Trisha Yearwood - How Do I Live Without You
Aku berjalan tanpa henti
Meski tanpa arah dan tujuan
Yang kuinginkan hanyalah cepat pergi
Tinggalkan semua yang terlewati
Semuanya takkan pernah sama
Tiada senyuman penghilang lara
Tiada pelukan penghapus luka
Langkah ini terasa berat
Tanpa teman untuk tertawa
Tanpa tangan untuk kugenggam
Semua telah berubah
Mimpi ini terlanjur hancur
Harapan terlalu sulit untuk kembali
Kucoba untuk sandarkan hati
Kepada cinta yang coba singgah
Namun diri ini terlampau setia
Hindari berpaling selain kepadamu
Rindu ini tak pernah habis
Mengalir terlalu deras
Menancap terlalu dalam
Entah sampai kapan
Aku harus segera berlari
Ciptakan kisah kebahagiaan
Walau lelah diriku melangkah
Sesering apapun jiwaku tersesat
Takkan ada yang percuma
Takkan berhenti ku berusaha
Sampai nanti di titik tertinggi
Tempat dirimu kini berdiri
0 comments:
Post a Comment